Project Management: Definisi, Manfaat, dan Penerapannya

Project Management: Definisi, Manfaat, dan Penerapannya

Istilah project management atau manajemen proyek mungkin terdengar asing bagi khalayak umum. Namun, tidak banyak yang mengetahui definisi, manfaat, maupun penerapannya. Padahal, bidang ini sangat berperan penting atas kesuksesan sebuah proyek. Tulisan ini akan mengupas serba-serbi project management, definisi, manfaat, dan penerapannya.

Definisi

Menurut Project Management Institute, definisi Project Management adalah penggunaan pengetahuan, keterampilan, alat dan Teknik untuk menyampaikan hal yang bernilai/bermanfaat pada orang banyak. Di tengah perkembangan teknologi di zaman modern, ilmu project management sangat dibutuhkan untuk mengatasi tantangan-tantangan proyek yang semakin kompleks. Selain itu, globalisasi dan pembagian kerja yang semakin terdiversifikasi membuat banyak proyek melibatkan orang-orang dari latar belakang budaya dan kemampuan yang berbeda-beda.

Manfaat

Secara mendasar, project management membantu pengerjaan proyek dalam 7 perkara:

  1. Mendefinisikan tujuan dan cakupan proyek secara jelas
  2. Memastikan semua pihak dan kepentingan mereka dilibatkan dalam skema proyek
  3. Mendefinisikan peran dan tanggung jawab setiap pihak secara jelas
  4. Merencanakan proyek secara obyektif dan realistis
  5. Melacak perkembangan dan eksekusi proyek
  6. Mengelola risiko, masalah, dan perubahan secara berkala
  7. Membuat komunikasi yang terbuka

Penerapan

Pada penerapannya, ada banyak proyek yang telah dihasilkan melalui project management. Project management membuat banyak proyek-proyek besar baik pembangunan Gedung pencakar langit, penemuan teknologi canggih, hingga penemuan ilmiah yang berpengaruh bisa tercapai. Diantara hasil karya project management masa kini adalah layanan streaming Netflix dimana Netflix menunjukan bahwa satu proyek bisa menjadi poros utama dari sebuah perusahaan, industry bahkan memetakan kebiasaan manusia di seluruh dunia.

Kesimpulan

Kesuksesan sebuah proyek bergantung pada perencanaan dan pengelolaannya. Implementasi ilmu project management akan membantu perencanaan dan pengelolaan proyek secara professional sehingga proyek yang sedang berjalan bisa selesai dengan sukses. Dengan Project Management, risiko kegagalan bisa dimitigasi sedemikian rupa sampai pada level terendah.

Baca Juga: Pentingnya Manajemen Proyek

avenew
board@avenew.co.id
2 Comments

Post A Comment

WhatsApp chat